Berita / Kampus

Yayasan IMELDA Jalin MOU dengan BPOM Kota Medan dan Laksanakan Kuliah Umum

Administrator - 14 Desember 2019


[Medan] : Universitas Imelda Medan dan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Kota Medan melaksanakan Memorandum of undertanding (MOU) mengenai penyebaran informasi melalui komunikasi, informasi dan edukasi (KIE) tentang obat dan makanan di Aula kampus Imelda Medan pada senin (26/08/2019). Penandatanganan MOU sekaligus penyerahan sertifikat dan plakat dilaksanakan oleh Rektor Universitas Imelda Medan, Ibu Dr, dr, Imelda Liana Ritonga, S.Kp, M.Pd, MN. dan ketua BPOM kota Medan, Bapak Drs. Yulius Sacramento Tarigan, Apt.

Dalam sambutan yang disampaikan oleh ketua program studi Farmasi, ibu Dina Mayasari , S.Farm, M.Si, Apt, tujuan dari acara ini adalah untuk menambah pemahaman tentang peningkatan kinerja pengelolaan obad dan makanan dan untuk mengetahui cara mengelola makanan yang baik dan benar. Selanjutnya dalam sambutan ibu rektor yang diwakilkan oleh wakil Rektor II, ibu Aureliya Hutagaol, S.Kep, Ns, MPH. bahwa acara ini sangat bermafaat utuk meningkatkan ilmu pengetahuan di lingkungan kampus Imelda yang berlatar belakang kesehatan.

Selain pelaksanakaan MOU, juga diadakan kuliah umum yang bertemakan peningkatan kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM) di bidang pengelolan/pengolahan obat dan makanan oleh ketua BPOM Kota Medan sebagai narasumber. Dalam paparan seminarnya beliau mengkaji tentang kualitas SDM “Menuju SDM dan Produk Unggulan Menang Saing”. Dalam penjelasannya, perkembangan teknologi saat ini telah sangat maju sehingga mengubah perilaku dan gerak manusia. Oleh karena itu, sangat dibutuhkan kreativitas dan inovasi produk dari SDM saat ini untuk bisa unggul dan menang saing. Sebagai penutup dari materinya beliau menekankan bahwa SDM harus selalu sehat dengan memperhatikan dan menjaga kandungan makanan yang baik dan tidak baik dari makanan yang dikonsumsi setiap hari.

Di akhir kegiatan dilakukan sesi tanya jawab antara narasumber dengan mahasiswa dan selanjutnya dilakukan sesi foto bersama dengan ketua BPOM Kota Medan dengan seluruh peserta kuliah umum [ADM./26/08/19]

Share To :