Berita / Akademik

Pelaksanaan Pengucapan Janji Kepaniteraan Klinik Mahasiswa/i Universitas Imelda Medan (CappingDay & PinningDay)

Administrator - 29 Februari 2020


Capping Day merupakan suatu seremonial yang dilakukan oleh mahasiswa tingkat satu yang telah menjalani perkuliahan selama kurang lebih satu semester. Saat Capping day mereka akan mengucapkan janji mahasiswa, lalu secara simbolis diberi pin dan kap (diperuntukkan khusus wanita-red) serta peresmian penggunaan seragam perawat.

Dalam rangkaian acara tersebut, para calon tenaga perawat profesional ini juga diajak untuk mengenang kembali tokoh perawat internasional asal Italia, Florence Nightingale.

Pada tahun ajaran 2019/2020 ini, sebanyak 156 Mahasiswa Universitas Imelda Medan Prodi S1 Kebidanan, D3-Keperawatan dan D3 Kebidanan Mengucapkan Janji Kepaniteraan klinik, dan sebanyak 226 Mahasiswa Prodi D3 Perekam Dan Informasi Kesehatan dan D4 Manajemen Informasi Kesehatan.

Pada upacara pemasangan Cap dan Pin ini juga dihadiri oleh  Kepala Lembaga  LLDIKTI (Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi)  Wilayah I Sumatera Utara ,Prof. Dian Armanto, M.Pd., M.A., M.Sc.,Ph.D, Ketua  Asosisasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia Sumatera Utara, Bapak Dr H Bahdin Nur Tanjung SE, MM, dan Juga tamu kehormatan lainnya dari pengurus lembaga lembaga perguruan tinggi sumatera utara,

Share To :